DPMD Lakukan Sosialisasi dan Pembinaan

  • Aug 18, 2021
  • Admin Desa Telemow

TELEMOW - Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa & Kelurahan (DPMD) Kabupaten Penajam Paser Utara melakukan Sosialisasi dan Pembinaan tentang Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa di Ruang kerja BPD Telemow (18/08/21).

Bapak Kansip, S.STP, MSi selaku Kasi Penataan Perkembangan Administrasi Desa menekankan bahwa Sistem pengelolaan keuangan di Desa untuk dapat memaksimalkan kinerja pengelolaan keuangan dibidang PADes (Pendapatan Asli Desa).

"PADes sangat penting dalam menunjang dan mendukung berbagai kegiatan di Desa secara mandiri dan tidak bergantung dengan ADD, DD maupun Bankeu. Diharapkan kinerja semua Perangkat Desa maupun BPD dapat ditingkatkan berbanding lurus dengan peningkatan Tunjangan yang diterima di Tahun ini", ucap Kansip. (ysa)